Home | Politik | Ekonomi | Hukrim | Sport | Lifestyle | Riau | Pekanbaru | Regional | Internasional | Indeks Berita
 
Pacu Jalur 2023 Resmi Ditutup, Gubernur Riau Berikan Bonus Untuk Juara
Senin, 28-08-2023 - 18:16:00 WIB
Foto: Gubernur Riau H. Syamsuar menghadiri penutupan Festival Pacu Jalur Tradisional 2023. Final kegiatan ini berlokasi di Tepian Narosa
TERKAIT:
 
  • Pacu Jalur 2023 Resmi Ditutup, Gubernur Riau Berikan Bonus Untuk Juara
  •  

    SERGAPONLINE.COM KUANSING - Gubernur Riau H. Syamsuar menghadiri penutupan Festival Pacu Jalur Tradisional 2023. Final kegiatan ini berlokasi di Tepian Narosa, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, Minggu (27/08/2023) petang.


    Jalur (perahu) Tuah Keramat Bukit Embun dari Desa Gumanti, Indragiri Hulu (Inhu) meraih juara 1 pacu jalur Tahun 2023. Kemudian, disusul jalur Cakaran Garuda Muda KONI Riau. Lalu selanjutnya, juara 3 jalur Sijontiak Lawuik Pulau Tanamo.


    Dikatakan Gubri Syamsuar, atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Riau, sangat mengapresiasi kegiatan olahraga yang dibalut dengan atraksi seni dan budaya itu. Sehingga, pihaknya selalu mendukung pelaksanaan event yang termasuk dalam Kharisma Event Nusantara (KEN).


    “Kami dari Pemerintah Provinsi Riau selalu mensupport kegiatan ini, seperti sekarang ada bantuan dan bonus yang kami berikan,” katanya.


    Pemprov Riau melalui Dinas Pariwisata memberikan dukungan hadiah untuk jalur pemenang juara I, II dan III. Dengan total hadiah Rp180 Juta. Di mana untuk juara I sebesar Rp70 Juta, juara II Rp60 Juta dan juara III Rp50 Juta.


    Serta didalam kesempatan yang sama , secara spontan Gubernur Syamsuar juga memberikan bonus Tim pemenang. Juara 1 Tuah Keramat Bukit Embun mendapat Rp10 juta dan Juara 2 Cakaran Garuda Muda memperoleh Rp5 juta. Tak hanya itu saja, ia juga memberikan lima unit sepeda untuk penari pacu pada jalur yang terbaik.


    “Saya menyaksikan tak kala meriahnya tahun ini. Dengan ini tentu saya ucapkan selamat untuk para juara dan serta masyarakat Kuansing yang telah melaksanakan Even pacu jalur,” ungkapnya.



    Semoga di masa yang akan mendatang , tetap berlanjut dan mudah-mudahan akan lebih ramai lagi. Saat ini banyak saya melihat tidak hanya wisatawan dari Riau saja, namun ada dari daerah lain juga,” ujarnya.


    Gubri Syamsuar berharap, moment ini dapat menjadi suatu langkah promosi Riau baik di kancah Nasional serta Internasional , Sehingga bisa menjadi momentum untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.


    Dalam kesempatan penutupan Event pacu jalur, Gubernur Syamsuar bersama Bupati Kuansing, Drs. H. Suhardiman SE, Ak, MM Amby menyapa seluruh masyarakat dengan menaiki speadboat di tepian Narosa.


    Event Pacu Jalur Di mulai 23 hingga 27 Agustus 2023 yang diikuti oleh 193 jalur, baik dari Kabupaten Kuansing maupun jalur dari kabupaten lain yang ada di Riau.


    Apdapun juara 1 sampai dengan juara 15 pada Event pacu jalur 2023 Taluk Kuantan, Kabupaten Kuantan Singingi Riau ;


    1). Tuah Keramat Bukit Embun.
    2). Cakaran Garuda Muda
    3). Sijontiak Lawuik Pulau Tanamo.
    4). Bintang Emas Cahaya Intan.
    5). Olang Buas.
    6). Upae Saghok Ghimbo Dusun.
    7). Selendang Putie Bukit Keramat.
    8). Tanjung Ghasau Benteng Betuah.
    9). Alam Cahayo Tuah Nagoghi.
    10). Seroja Indah Rawang Duri.
    11). Langkah Siluman Buayo Danou Sitorajo.
    12). Siposan Rimbo.
    13). Singa Kuantan
    14). Batu Hijau Tuah Negeri.
    15). Rajo Rimbo Kumayang.


    H




     
    Berita Lainnya :
  • Wujudkan Generasi Emas, Adrias Hariyanto: Keseimbangan Akademik dan Karakter Perlu Dipersiapkan
  • Miris, Warga Lempari Pengungsi Rohingya di Pekanbaru Pakai Batu
  • Menuju WBK & WBBM, KemenpanRB Berikan Pengarahan Dan Penguatan Kepada Jajaran Kemenkumham Riau
  • Sat Reskrim Polres Kuansing Amankan Pelaku Penebangan Illegal di Hutan Lindung
  • Pj Wako Pekanbaru Ajak Anak Muda Ciptakan Suasana Pilwako Damai
  •  
    Komentar Anda :

     
        Indeks Berita
    01 Wujudkan Generasi Emas, Adrias Hariyanto: Keseimbangan Akademik dan Karakter Perlu Dipersiapkan
    02 Miris, Warga Lempari Pengungsi Rohingya di Pekanbaru Pakai Batu
    03 Menuju WBK & WBBM, KemenpanRB Berikan Pengarahan Dan Penguatan Kepada Jajaran Kemenkumham Riau
    04 Sat Reskrim Polres Kuansing Amankan Pelaku Penebangan Illegal di Hutan Lindung
    05 Pj Wako Pekanbaru Ajak Anak Muda Ciptakan Suasana Pilwako Damai
    06 Seorang Wanita Paruh Baya Diamankan Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Siak Diduga Pelaku Penyalahgunaan Narkotika
    07 Tim Jum'at Curhat Sampaikan Pesan Kamtibmas di Wilkum Polsek Tenayan Raya
    08 DPRD Bengkalis Terus Menggali Informasi ke Kemendagri Terkait Panitia Khusus Ranperda BLJ
    09 Pansus BPBD DPRD Bengkalis Berkoordinasi ke Pusat Untuk Susun Draft Ranperda
    10 Tarif Parkir Pasar Tradisional di Pekanbaru Turun Jadi Rp1.000
    11 Pemko Pekanbaru Bayar Honor 350 Personel Satlinmas
    12 Pertunangan Sekaligus Hantaran Belanja Putra Bupati Bengkalis M Arsya Fadillah Dan Tiara Sumarna Berlangsung Lancar Dan Sukses
    13 Exit Meeting Tim BPK RI Perwakilan Provinsi Riau, Pj Sekda Kampar : Mohon Bimbingan Untuk Kampar Yang lebih Baik
    14 Jokowi: Rencana Pembangunan Antara Pusat dan Daerah Harus Sejalan
    15 Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Mengikuti Kegiatan Kunjungan Kerja Jaksa Agung Secara Virtual
    16 Buka TMMD Ke -120 Ini Harapan Wakil Bupati Trenggalek
    17 Kapolresta Pekanbaru Hadiri Pembukaan TMMD ke 120 Kodim 0301 PBR
    18 Pemprov Kepri Serahkan Insentif untuk Personel Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Babinpotmar
    19 Dirlantas Polda Riau Raih Presisi Award Dari Lemkapi
    20 Secara Bertahap, Pemkab Bengkalis Akan Benahi Masjid Istiqomah
    21 Tingkatkan Kepatuhan Bayar Pajak, Tim Pembina Samsat Tingkat Nasional Gelar Evaluasi Program Kerja Samsat Tingkat Provinsi
    22 Bupati Bengkalis Kasmarni hadiri Halal bi Halal bersama IKA-UNRI Kabupaten Bengkalis
     
     
     
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Sergaponline.com