Home | Politik | Ekonomi | Hukrim | Sport | Lifestyle | Riau | Pekanbaru | Regional | Internasional | Indeks Berita
 
Kembangkan Sektor Perikanan Kamsol Sambangi Kementerian Kelautan dan Perikanan RI
Jumat, 27-01-2023 - 06:51:11 WIB
TERKAIT:
 
  • Kembangkan Sektor Perikanan Kamsol Sambangi Kementerian Kelautan dan Perikanan RI
  •  

    SERGAPONLINE.COM JAKARTA- Penjabat (Pj) Bupati Kampar DR. H. Kamsol, MM melakukan Kunjungan Kerja sekaligus silahturahmi dengan Direktur Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Republik Indonesia. Kegiatan tersebut dilakukan Pj. Bupati Kampar untuk meminta perhatian dan dukungan dari Kementerian KKP perihal kesulitan pakan ikan air tawar yang ada di Kabupaten Kampar. Bukan itu saja Kamsol juga menyampaikan potensi besar perikanan Kabupaten Kampar, perhatian khusus diminta kepada Kementerian KKP RI.


    Pj. Bupati Kampar dan rombongan diterima Direktur Jenderal Kementerian Kelautan Perikanan Republik Indonesia DR. Tb. Haeru Rahayu, A,P, I, M,S, c dan didampingi beberapa staf KKP.


    Kegiatan tersebut digelar di ruang rapat Kantor kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia di Jakarta (26/1)


    Pj. Bupati Kampar pada kesempatan itu juga didampingi Asisten I Bidang Pemerintahan Ahmad Yuzar, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Ir. Suhermi, Kepala Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Kampar Yuricho Efril, S.STP, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kampar Zulfahmi, Spi , Kabag Kerjasama Zaki Helmi, Kabid infsratruktur dan kewilayaan Ridwan, Subkor Perhubungan dan Kominfo Bappeda Kabupaten Kampar Herman Joni dan Kabag Protokol Irwan AR.


    Dalam pemaparannya Pj. Bupati Kampar menjelaskan bahwa Kabupaten Kampar memiliki sumber daya alam berupa sungai Kampar yang memiliki panjang 413,5 Km, dan telah difungsikan oleh masyarakat sebagai sumber penghidupan termasuk untuk Budidaya ikan air tawar yakni tambak ikan Patin.


    “Kabupaten Kampar memiliki sungai Kampar sepanjang 413,5 Km yang dimanfaatkan masyarakat untuk sumber penghidupan berupa tambak ikan air tawar komoditas Patin”, kendala yang dihadapi adalah masalah pakan ikan yang terasa sangat memberatkan masyarakat “jelasnya.


    Kamsol juga menjelaskan potensi areal budidaya perikanan di sepanjang sungai Kampar adalah 6,113 Ha, dan jumlah Kolam 5100 kolam, jumla pembudidaya 6400 rumah tangga perikanan (RTP).


    Kamsol menambahkan Kunker kali ini ia berharap kepada KKP untuk mencarikan solusi permasalahan pakan ikan yang sangat mahal, sehingga menambah pengeluaran atau coast bagi masyarakat peternak ikan air tawar.


    Sementara itu Dirjen KKP DR. Tb, Haeru Rahayu, A,P, I, M,S, c dalam sambutannya menyampaikan pihaknya sangat memberikan apresiasi dan dukungan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar yang telah berupaya memperjuangkan kepentingan dan kebutuhan masyarakat dibidang pemberdayaan perekonomian terutama sumber penghidupan yang berasal dari pemanfaatan air sungai.


    DR. Tb, Haeru Rahayu, A,P, I, M,S, c juga menyampaikan pihaknya yakni KKP akan berupaya memberikan dukungan dan bantuan yang dibutuhkan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar dalam upaya memberikan bantuan sesuai dengan kebutuhan.


    Dalam kesempatan itu juga ia juga memerintahkan stafnya untuk menindaklanjuti kunker Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar untuk upaya memberikan bantuan seperti yang diharapkan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar.


    M. Nassir




     
    Berita Lainnya :
  • Munas BEM SI Ke-XVII, Kapolda Riau : Momentum Calon Pemimpin Masa Depan Berdiskusi Untuk Bangsa dan Negara
  • Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Pimpin Upacara Dalam Rangka Hari Ulang Tahun Persaja Ke-73
  • Kabupaten Kampar Raih Penghargaan Terbaik I Tingkat Provinsi Riau Kategori Penurunan Stunting
  • Pemkot Gunungsitoli Ramaikan Gebyar Gernas BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival Tahun 2024
  • Peduli Keselamatan Satlantas Polres Pelalawan Lakukan Edukasi Tertib Berlalu Lintas Kepada Karyawan PT ADEI Plantation
  •  
    Komentar Anda :

     
        Indeks Berita
    01 Munas BEM SI Ke-XVII, Kapolda Riau : Momentum Calon Pemimpin Masa Depan Berdiskusi Untuk Bangsa dan Negara
    02 Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Pimpin Upacara Dalam Rangka Hari Ulang Tahun Persaja Ke-73
    03 Kabupaten Kampar Raih Penghargaan Terbaik I Tingkat Provinsi Riau Kategori Penurunan Stunting
    04 Pemkot Gunungsitoli Ramaikan Gebyar Gernas BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival Tahun 2024
    05 Peduli Keselamatan Satlantas Polres Pelalawan Lakukan Edukasi Tertib Berlalu Lintas Kepada Karyawan PT ADEI Plantation
    06 Mewakili Bupati Bengkalis, Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Hadiri Malam Gernas
    07 Walikota Jakarta Barat Himbau Taat Pajak Kendaraan Bermotor
    08 12 Orang Alumni Akpol 91 Lepas Masa Tugas
    09 Pemko Pekanbaru Raih Penghargaan Terbaik 2 Penurunan Stunting di Riau
    10 Sekdako Buka Pekanbaru Investment Forum Komwil I Apeksi
    11 Aksi Heroik Personil Polwan Polresta Briptu Nora Dalam Pengamanan APEKSI dan BBI/BBWI
    12 Jasa Raharja Jakarta Selatan Giat Sosialisasi Signal di Pasar Minggu
    13 “Samsat Jakarta Timur Lakukan Koordinasi Peningkatan Pelayanan Pengurusan Administrasi Kendaraan Bermotor”
    14 Jum'at Curhat Polres Kuansing Perkuat Komunikasi Antara Polisi dan Masyarakat
    15 Hadiri Raker Komwil I Apeksi 2024, Ini Harapan Gubernur Riau
    16 Bupati Kasmarni Ucapakan Selamat Kepada Caleg DPRD Kabupaten Bengkalis
    17 Kepada 52 Orang Wisudawan/ti Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) ke XXIV Hubbulwathan Duri, Bupati Kasmarni Ucapan Selamat dan Sukses
    18 Atlet Riau Ucapkan Terima Kasih kepada Pj Gubri atas Pemberian Uang Sagu Hati
    19 Hadiri Rapat Kerja Komwil I APEKSI, Kombes Jeki
    20 Wakapolda Riau Gelar Jum'at Curhat di Rumah JB
    21 Sakit Hati, Seorang Pemuda di Pekanbaru Nekat Bakar Mushalla
    22 Bupati Kasmarni Ikuti Rakor Pemerintah Daerah dan Pemerintah
     
     
     
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Sergaponline.com